Keluarga Mahasiswa Garut (KMG) UPI, Sabtu (4/8/2013) mengadakan kegiatan Tepung Lawung. Kegiatan Tepung Lawung itu artinya pertemuan atau bertemu, kegiatan ini bertujuaan untuk bersilaturahmi antara mahasiswa-mahasiswa UPI asal Garut dengan mahasiswa baru asal Garut untuk kegiatan kali ini MARU 2013, acaranya sederhana sekali, hanya perkenalan, hiburan, sedikit materi, games, buka bersama dan ngobrol bersama, inti acaranya itu ingin memperkenalkan pada mereka bahwa pas nanti mereka di kampus itu tidak sendirian, mereka punya keluarga kedua atau ketiga selain keluarga di rumah.

Ada kalanyakan kita merasa sendiri kalo berlama-lama di kampung halaman orang, mungkin pertamanya asyik tapi ya begitulah kesini-sininya teh pasti weh pengen pulang terus, kangen mamah lah, rindu bapak lah, pengen ketemu adek atau kakak lah, mungkin itu sudah biasa dirasakan oleh mahasiswa rantau, apalagi kalo yang lagi Long Distance Relationship (LDR) sama pacarnya, wah jarak Garut-Bandung itu sudah kayak lima langkah, tapi itulah pelajaran buat kita, selain mendapatkan pelajaran dari kuliah, kita juga bisa mendapat ilmu mandiri, ilmu bertahan hidup hanya dengan mie instan ataupun abon dan ilmu-ilmu yang biasanya itu kita tidak dapatkan dirumah.

Makanya bidang Pengaderan di KMG menjaring kalian semua, kuralang-kuriling mencari nomer kontak kalian kesana-kemari untuk berinteraksi bersama kalian memperkenalkan nih ada Keluarga Mahasiswa Garut yang dulu pernah ngejelasin tentang UPI ke adek-adek semua di sekolahnya, terus ngajak dengan semangat ke adek-adek semua untuk masuk UPI, ini nih KMG itu secara keseluruhannya.
Di acara ini kami bisa memperlihatkan hampir semua batang hidung pengurus kepada adek-adek 2013, di acara ini kami ingin kenal kalian satu-satu, diacara ini kami ingin berbisik “oh itu adik kelas ku di SMA yang masuk UPI teh” ,diacara inilah kami ingin sekali adek-adek semua yang berasal dari Garut ataupun orang luar Garut yang cinta sama Garut seperti teh Rinrin Nurhadiyanti (Pendidikan Sosiologi 2011) asal Bandung, kang Muldan Cahya Robi (KurTekPen 2012) asal Bandung dan kang Hendra Arfiansyah (Pendidikan Ilmu Komputer 2011) asal Tasik untuk ikut gabung bersama kami untuk menjadi satu keluarga secara geografis dan budaya dan di acara inilah kami berdoa supaya kalianlah para penerus pengurus KMG UPI selanjutnya :)

Hayuk atuh orang Garut yang masuk UPI, kita bersama-sama “mengharumkan kota intan di kota kembang” bersama Keluarga Mahasiswa Garut Universitas Pendidikan Indonesia (KMG UPI). (Gilar Al-Ghifari/Ketua Keluarga Mahasiswa Garut)

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Recent Posts

Text Widget